Dalam upaya meningkatkan akses kesempatan kerja ke luar negeri bagi lulusan vokasi, Kementerian Ketenagakerjaan RI melalui Direktorat Jenderal Binalavotas menyelenggarakan kegiatan Penyebarluasan Informasi Program Pemagangan ke Jepang secara daring melalui Zoom Meeting, pada Senin, 30 Juni 2025.
Kegiatan ini diikuti oleh alumni SMK/SMA Negeri dan Swasta, alumni pelatihan 3 Lembaga Latihan Kerja (3LK), serta alumni Politeknik dari berbagai kabupaten/kota. Penyebarluasan informasi ini bertujuan memberikan pemahaman langsung mengenai peluang pemagangan ke Jepang, persyaratan, proses seleksi, hingga manfaat yang akan diperoleh peserta program.
Selain itu, kegiatan ini juga menjadi media sosialisasi bagi masyarakat vokasi di daerah tentang pentingnya peningkatan kompetensi dan kesiapan kerja menghadapi pasar tenaga kerja global, khususnya di sektor industri Jepang.
Melalui program ini diharapkan semakin banyak lulusan vokasi di Indonesia yang mampu bersaing dan berkontribusi di dunia kerja internasional, sekaligus menjadi duta bangsa dalam program pemagangan luar negeri.
